Menu

Mekanisasi Pertanian

Mekanisasi Pertanian

Deskripsi

Program studi Mekanisasi Pertanian memfokuskan pada pengajaran tentang penggunaan alat dan mesin dalam berbagai tahapan budidaya pertanian dan pasca panen. Mahasiswa dalam jurusan ini akan belajar tentang prinsip kerja serta kemampuan untuk menilai kinerja alat dan mesin. Lebih dari itu, diharapkan bahwa mahasiswa dalam program Mekanisasi Pertanian dapat menghasilkan inovasi dalam pengembangan alat dan mesin yang digunakan dalam pertanian.

Keahlian

Mengoperasikan alat-alat pertanian

Mengoperasikan mesin budidaya pertanian

Merekayasa alat mesin pertanian

Memperbaiki dan mereparasi mesin pertanian yang rusak

Mengelola perbengkelan pertanian, Greenhouse/Screenhouse dan mampu mengelola Usaha Pengelolaan Jasa Alsintan (UPJA)

Menjadi supervisor pengoperasian alat-alat pertanian dan mesin pasca panen

Berwirausaha alat dan mesin pertanian

Mata kuliah yang dipelajari

Di jurusan ini, kamu akan mempelajari mata kuliah dasar seperti Matematika, Dasar-Dasar Ilmu Manajemen, dan Fisika. Mekanisasi Pertanian juga mempelajari Pengetahuan Bahan Teknik, Menggambar Teknik, Dasar-Dasar Ilmu Tanah, Klimatologi Pertanian, Traktor Pertanian, Perancangan Alsintan, Proyek Usaha Mandiri, Teknologi Mekanik, Ilmu Ukur Wilayah, Energi dan Listrik Pertanian, dan Manajemen Alat Mesin Pertanian.

Gelar

D3 - Ahli Madya

Prodi Mekanisme Pertanian biasahnya sampai tingkat Diploma 3 atau D3 dengan gelar Ahli Madya Teknik atau A.Md.T.

Prospek Kerja

Mekanik Lulusan program studi Mekanisasi Pertanian dapat bekerja sebagai mekanik pertanian, bertanggung jawab untuk perawatan, perbaikan, dan pemeliharaan alat dan mesin pertanian di lapangan, serta berperan dalam merancang dan memodifikasi peralatan sesuai dengan kebutuhan petani. Operator Lulusan prodi ini juga dapat meniti karir sebagai operator alat dan mesin pertanian, mengoperasikan peralatan seperti traktor, pemanen, dan penggiling, serta memastikan bahwa alat-alat tersebut berfungsi dengan optimal selama proses pertanian, termasuk di lahan pertanian atau fasilitas pengolahan. Supervisor Sebagai supervisor, lulusan program Mekanisasi Pertanian dapat mengawasi dan mengkoordinasi aktivitas operasional di lapangan, memastikan efisiensi dalam penggunaan alat dan mesin pertanian, serta memberikan bimbingan kepada operator dalam menjalankan tugas mereka dengan baik. Wirausaha Sebagai wirausaha, lulusan dapat mendirikan usaha yang berfokus pada pembuatan, perbaikan, dan penyediaan alat dan mesin pertanian. Mereka dapat mengembangkan dan memasarkan produk-produk inovatif, memberikan layanan konsultasi teknis, serta membangun kemitraan dengan petani dan industri pertanian untuk mendukung pertumbuhan bisnis mereka.
Data ini bermasalah?

Universitas yang mempunyai Jurusan ini

Cari tau peluangmu lewat Tryout ruanguji!

Tryout UTBK-SNBT 2024 Episode 29 - PREMIUM
Sedang berlangsung

Tryout UTBK-SNBT 2024 Episode 29 - PREMIUM

27.5rb sudah mendaftar

[BONUS] Tes Seleksi Mandiri Episode 29
Sedang berlangsung

[BONUS] Tes Seleksi Mandiri Episode 29

27.5rb sudah mendaftar

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32
Sedang berlangsung

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31
Sedang berlangsung

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31

Jurusan yang sejenis

Teknik Material
Teknik permesinan Kapal
Teknik Sistem Perkapalan
Teknologi Alat Berat

Ruangguru HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Produk Ruangguru

Produk Lainnya

  • Brain Academy Online
  • English AcademyBaru
  • Skill Academy
  • Ruangkerja

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

info@ruangguru.com

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved