Menu

Teknologi Alat Berat

Teknologi Alat Berat

Deskripsi

Jurusan Teknologi Alat Berat merupakan jurusan yang mempelajari terkait mesin berat dalam kegiatan konstruksi. Pada prodi ini, kamu akan belajar cara merencanakan, melakukan, mengorganisasikan, mengoordinasikan, pencegahan, kerusakan, perawatan dan perbaikan alat berat dengan menganalisis kerusakan pada alat berat tersebut. <br/><br/>Contoh objek alat berat yang dipelajari pada jurusan ini ialah bulldozer, excavator, wheel loader, forkllft, grader, dan masih banyak lagi. Alat tersebut biasanya digunakan untuk bidang konstruksi dan pertambangan.

Keahlian

Memiliki kompetensi dan keahlian dasar di bidang teknik mesin, terutama dalam perawatan, perbaikan, dan pemeliharaan alat berat.

Memahami prinsip-prinsip dasar dari mesin-mesin yang digunakan dalam alat berat, serta dapat menggunakan alat ukur dan peralatan.

Memahami standar-standar keselamatan yang berlaku dan dapat menggunakan teknik-teknik yang aman saat bekerja dengan alat berat.

Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan dapat bekerja secara efektif dalam tim.

Mata kuliah yang dipelajari

Kalau kamu ingin lulus dari jurusan teknologi alat berat dan menyandang gelar sarjana teknik, maka kamu harus menemui mata kuliah seperti Matematika Teknik, Fisika Teknik, Praktek Gambar Teknik, Mekanika Struktur, Bahan Teknik, Metrologi, Listrik Dasar, Thermodinamika, Elektronika, Elemen Mesin, Perpindahan Panas, Mesin Listrik, Mekanika Fluida, Mesin Diesel, Pengantar Alat Berat, Kinematik dan Dinamika Teknik, Kontrol dan Otomasi, Sistem Hidrolik, Sistem Penggerak, Sistem Pendingin, Undercarriage and Tyre, Perawatan Mesin, Standarisasi dan Sistem Mutu, Bahan Bakar dan Minyak Pelumas, Praktek Pengelasan Logam

Gelar

D3 - Ahli Madya

Gelar ini didapatkan setelah minimal menyelesaikan masa perkuliahan selama 3 tahun atau 6 semester, gelar yang akan didapatkan adalah Ahli Madya Teknik atau A.Md.T

S1 - Sarjana

Setelah menempuh pendidikan selama 8 semester, lulusan dari prodi Teknologi Alat Berat, yaitu Sarjana Teknik (S.T.).

Prospek Kerja

Mekanik Mesin Industri
Memperbaiki, memasang, menyesuaikan, serta memelihara mesin produksi dan pengolahan industri. Mekanik mesin industri juga dapat mengurusi sistem penyulingan dan distribusi pipa saluran.
Operator Alat Berat
Mengoperasikan, merawat dan melaporkan kondisi alat berat.
Data ini bermasalah?

Universitas yang mempunyai Jurusan ini

PTN

Akreditasi Unggul

Universitas Gadjah Mada

Kab. Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta

Universitas Gadjah Mada atau UGM memiliki jati diri sebagai universitas nasional, universitas perjuangan, universitas pancasila, universitas kerakyatan, dan universitas pusat kebudayaan. Nama UGM diambil dari nama Mahapatih Gadjah Mada yang berhasil mempersatukan Nusantara. Diharapkan UGM berkembang menjadi universitas teladan, universitas perjuangan, universitas kerakyatan, universitas nasional, dan pusat kebudayaan.

Selengkapnya

Cari tau peluangmu lewat Tryout ruanguji!

Tryout UTBK-SNBT 2024 Episode 29 - PREMIUM
Sedang berlangsung

Tryout UTBK-SNBT 2024 Episode 29 - PREMIUM

18.2rb sudah mendaftar

[BONUS] Tes Seleksi Mandiri Episode 29
Sedang berlangsung

[BONUS] Tes Seleksi Mandiri Episode 29

18.2rb sudah mendaftar

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32
Sedang berlangsung

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 32

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31
Sedang berlangsung

Tryout UTBK 2022 Flexi Episode 31

Jurusan yang sejenis

Mekanisasi Pertanian
Teknik Material
Teknik permesinan Kapal
Teknik Sistem Perkapalan

Ruangguru HQ

Jl. Dr. Saharjo No.161, Manggarai Selatan, Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12860

Coba GRATIS Aplikasi Ruangguru

Produk Ruangguru

Produk Lainnya

  • Brain Academy Online
  • English AcademyBaru
  • Skill Academy
  • Ruangkerja

Hubungi Kami

Ruangguru WhatsApp

+62 815-7441-0000

Email info@ruangguru.com

info@ruangguru.com

Contact 02140008000

02140008000

Ikuti Kami

©2024 Ruangguru. All Rights Reserved